‘Ulamâ’ Dipenjara = ‘Ulamâ’ Jahat…???

Dari dahulu jalannya para ‘Ulamâ’ Robbani itu memang dihadang penguasa zhôlim dengan ancaman penjara.

Imâm Abû Hanifah رحمه الله  wafat saat masih dipenjara.

Imâm Muhammad ibn Idrîs asy-Syâfi‘î رحمه الله pernah dipenjara dan dipaksa jalan dengan kaki dan tangan dirantai dari Yaman ke Baghdad.

Imâm Ahmad ibn Hanbal رحمه الله bertahun-tahun dipenjara oleh penguasa zhôlim.

Syaikhul Islâm Ibnu Taimiyyah رحمه الله wafat saat masih dipenjara.

⚠ Bukanlah hal buruk apabila dipenjara karena mempertahankan yang kebenaran.

🚫 Bukan seperti fitnahan gerombolan "you know who" itu yang menuduh masyaikh yang pernah dipenjara oleh rezim yang zhôlim pasti manhajnya bermasalah.

Karena kalau begitu prinsip yang diangkat oleh gerombolan "you know who" itu, maka berarti mereka telah lancang menuduh Nabiyullôh Yûsuf عليه السلام pun bermasalah manhajnya, karena bukankah Beliau pernah bertahun-tahun dipenjara oleh rezim yang zhôlim…!?!

Adapun yang jelas bermasalah itu adalah ketika mengaku-ngaku mengusung Tauhîd dan Sunnah, tetapi mukanya malah berminyak-minyak menjilat kaki hukkâm yang zhôlim.

نسأل الله السلامة والعافية

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Rules of Engagement

Selektif Dalam Mencari Guru – Sebuah Tinjauan

Sutroh